Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa di Kuala Batee Kawal Panen Padi Petani

Abdya- Dalam upaya mendukung kebijakan pemerintah pusat terkait stabilitas harga dan distribusi hasil panen, Babinsa Koramil 02/Kuala Batee, Kodim 0110/Abdya, Sertu Hendrik Winarto, aktif mendampingi proses pemotongan padi dan penjualan gabah di Desa Blang Makmur, Kecamatan Kuala Batee, Kabupaten Aceh Barat Daya, Minggu (16/2/2025).

Kegiatan ini dilakukan bersama dengan anggota Bulog, penyuluh pertanian, Kejrun (pemuka adat), serta warga desa binaan. Sertu Hendrik Winarto memastikan bahwa seluruh proses berjalan sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia dan instruksi dari Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayjen TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han).

Dalam keterangannya, Sertu Hendrik Winarto menyatakan bahwa tugas Babinsa tidak hanya dalam bidang pertahanan, tetapi juga turut serta dalam membantu kesejahteraan masyarakat, termasuk dalam sektor pertanian. “Kami memastikan pemotongan padi dan penjualan gabah berjalan dengan baik, serta tidak ada penyimpangan yang merugikan petani,” ujarnya.

Pangdam IM telah menginstruksikan kepada seluruh jajaran Babinsa untuk selalu aktif membantu masyarakat di wilayah binaannya, khususnya dalam sektor pertanian yang menjadi sumber utama perekonomian masyarakat. Dengan pendampingan ini, diharapkan hasil panen petani dapat terserap dengan harga yang wajar dan menguntungkan bagi petani.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat Desa Blang Makmur. Salah satu petani setempat menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Babinsa yang turut mengawal proses penjualan gabah, sehingga tidak ada permainan harga dari tengkulak.

Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan kesejahteraan petani semakin meningkat serta ketahanan pangan di wilayah Aceh Barat Daya tetap terjaga sesuai dengan program pemerintah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *