Abdya – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 06/Manggeng Kodim 0110/Abdya, Serma Adiansyah Za, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga di Desa Blang Manggeng, Kecamatan Manggeng, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Senin (05/02/2025).
Kegiatan Komsos ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap kondisi dan perkembangan di wilayah binaannya. Serma Adiansyah Za menyampaikan bahwa melalui Komsos, ia dapat lebih memahami permasalahan yang dihadapi masyarakat serta mencari solusi bersama demi kemajuan desa.
“Komsos ini penting untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan dengan warga. Kami juga ingin memastikan bahwa situasi dan kondisi di desa tetap aman serta kondusif,” ujar Serma Adiansyah Za.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga mengajak masyarakat untuk tetap menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan semangat gotong royong, serta mendukung program pembangunan desa. Selain itu, ia juga memberikan motivasi kepada pemuda setempat agar berperan aktif dalam kegiatan positif yang bermanfaat bagi desa.
Warga Desa Blang Manggeng menyambut baik kehadiran Babinsa dan merasa senang dengan perhatian yang diberikan. Mereka berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam menjalankan pembinaan teritorial guna menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat serta mendukung ketahanan wilayah yang kuat.
Leave a Reply