Dukung Kelancaran Pertanian, Babinsa di Susoh Bantu Petani Gotroy Bangun Tanggul Irigasi

Abdya – Dalam upaya mendukung kelancaran sistem irigasi pertanian, Babinsa Koramil 04/Susoh Kodim 0110/Abdya Koptu Marzuki turut serta gotong royong bersama warga membangun tanggul pengairan di pesawahan Desa Barat, Kecamatan Susoh, Minggu (25/5/2025).

Babinsa menyebut gotong royong ini bertujuan untuk memperbaiki saluran irigasi yang rusak serta memastikan distribusi air ke lahan pertanian berjalan lancar, khususnya dalam mendukung target percepatan tanam padi.

Koptu Marzuki menyampaikan bahwa keterlibatannya dalam kegiatan ini merupakan bagian dari tugas seorang Babinsa dalam membantu masyarakat serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“ini adalah bagian dari upaya khusus (Upsus) kami dalam mendukung kelancaran pertanian demi menyukseskan program nasional ketahanan pangan,” katanya.

Pantauan, para petani setempat menyambut baik atas kehadiran Babinsa dalam aksi gotong royong tersebut. Mereka mengapresiasi kepedulian dan semangat kebersamaan yang ditunjukkan oleh TNI dalam membantu pembangunan desa.

Para petani berharap, dengan adanya pembangunan tanggul ini kebutuhan pengairan sawah tidak lagi terkendala, sehingga target meningkatkan produksi pangan padi dapat tercapai optimal.**

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *