Cegah Abrasi dan Luapan Air Laut, Babinsa dan Warga di Susoh Gotong Royong Bangun Kanal Pantai

Abdya – Babinsa Koramil 04/Susoh Kodim 0110/Abdya Serda Abdul Kadir bersama warga Desa Ladang Kecamatan Susoh, menggelar aksi gotong royong membangun kanal saluran di sepanjang pesisir pantai setempat, Rabu (28/5/2025).

Aksi gotong royong ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari petani, nelayan dan pemuda. Selain menggali saluran, Babinsa dan warga juga menanam tanaman mangrove di sepanjang tepi kanal sebagai pagar penguat alami.

Diketahui, kegiatan ini diinisiasi oleh Babinsa sebagai upaya mencegah abrasi pantai serta mengatasi luapan air laut yang kerap merendam lahan pertanian dan pemukiman warga saat pasang (gelombang) tinggi.

Kanal saluran yang dibangun secara manual sejauh 200 meter ini dirancang untuk mengalirkan air laut berlebih agar terkendali mengalir ke sungai terdekat, sekaligus memperkuat struktur tanah di sekitar garis pantai.

Dalam keterangannya, Babinsa menyebut warga setempat yang bermukim di pinggir bibir Pantai kerap terdampak abrasi dan banjir rob. Musibah itu terjadi karena tidak adanya tanggul dan kanal pengendali pengairan dari laut ke sungai.

“Aksi gotong royong ini sudah lama diwacanakan. Alhamdulillah hari ini sudah bisa kita realisasikan. Semoga upaya ini dapat menimalisir resiko abrasi dan banjir rob akibat pasang laut,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga menghimbau warga terutama yang pemukimannya berhadapan langsung dengan garis Pantai, agar tetap waspada dan awas terhadap prakiran cuaca.**

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *