TNI Ajak Warga di Babahrot Sambut Tahun 2025 dengan Semangat dan Resolusi Baru

Abdya– Menjelang perayaan tahun baru 2025, Babinsa Koramil 07/Babahrot Kodim 0110/Abdya Serka Nofriyandi mengajak warga di Desa Trieng Gading Kecamatan Babahrot untuk menyambut tahun baru dengan semangat dan resolusi baru.

Ajakan ini disampaikan Babinsa Serma Nofriyandi secara humanis pada kegiatan rutin Komunikasi Sosial (Komsos), Selasa (31/12/2024).

Danramil Babahrot Kapten Inf Edi Mailiswar melalui Bati Tuud Serma Hanif menyebut kegiatan yang dilakukan pihaknya ini bertujuan meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menghadapi pergantian tahun.

“Tahun baru 2025 ini harus menjadi momentum bagi kita semua untuk lebih baik lagi. Ayok kita sambut tahun 2025 dengan penuh optimis,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Babinsa juga mengapresiasi atas peran serta warga dalam menjaga kondusifitas wilayah selama tahun 2024. Babinsa berharap kontribusi aktif warga yang telah dilakukan selama ini berlanjut dan terus meningkat.**

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *