Abdya – Babinsa Koramil 09/Lembah Sabil, Sertu Jimi Hermanto melaksanakan Komsos di kebun terong milik bapak Mohammad di Desa Padang Kelele, Kecamatan Lembah Sabil, Kabupaten Abdya, Jum’at (16/1/2026).
Komunikasi Sosial (Komsos) merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Babinsa untuk memantau atau memonitor kondisi wilayah sekaligus bersilaturahmi dengan warga binaannya.
Saat mengunjungi kebun terong,Sertu Jimi Hermanto bertukar pikiran dengan petani, terkait peluang bisnis yang ada maupun nilai ekonomi yang mampu dihasilkan bagi keluarga dari tanaman tersebut.
“Kita juga berharap dari perkebunan terong ini, nantinya menghasilkan buah yang maksimal. Sehingga bisa mendongkrak dan meningkatkan perekonomian dan ketahanan pangan di wilayah ini,” harapnya.
Sementara Bapak Mohammad mengucapkan terima kasihnya kepada Babinsa, karena telah berkenan menyambangi kebun terong miliknya untuk bersilaturahmi dan memberikan motivasi




Leave a Reply