Babinsa Dampingi Petani Cek Pertumbuhan Tanaman Padi di Desa Suak Labu

Abdya – Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional, Babinsa Koramil 05/Tangan-Tangan Kodim 0110/Abdya, Serda Tahwil Hayat, melaksanakan pendampingan kepada petani dengan melakukan pengecekan pertumbuhan tanaman padi milik Bapak Tabrani di Desa Suak Labu, Kecamatan Tangan-Tangan, Kabupaten Aceh Barat Daya, Jumat (19/7/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program pendampingan pertanian yang rutin dilakukan Babinsa sebagai wujud kepedulian TNI terhadap ketahanan pangan di wilayah binaannya. Serda Tahwil menjelaskan bahwa pengecekan ini bertujuan untuk memantau secara langsung perkembangan tanaman padi hasil dari program pompanisasi yang telah dijalankan sebelumnya.

“Dari hasil pantauan, tanaman padi tumbuh sangat subur dengan ketersediaan air dan pupuk yang cukup di sawah. Ini menandakan bahwa pendampingan dan pengelolaan lahan berjalan dengan baik,” ujar Serda Tahwil.

Ia menambahkan, sebagai aparat kewilayahan, dirinya memiliki tanggung jawab untuk mendukung penuh upaya peningkatan produksi pangan. Mulai dari penyiapan lahan, proses tanam, perawatan, hingga panen, Babinsa selalu siap membantu petani demi keberhasilan program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah.

Sementara itu, Bapak Tabrani selaku pemilik lahan menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Babinsa yang selalu hadir memberi bimbingan serta arahan dalam bertani.

“Terima kasih atas dukungan dan pendampingan dari Babinsa. Semoga kegiatan seperti ini terus berjalan dan memberi semangat bagi kami petani untuk terus meningkatkan hasil produksi dan mendukung swasembada pangan,” ungkapnya.

Kegiatan seperti ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menjadi motivasi bagi para petani untuk terus berinovasi dalam mengelola lahan pertanian secara optimal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *