Babinsa Kuala Batee Bantu Warga Rehab Insfratuktur Desa

Abdya – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap warga binaan, Babinsa Koramil 02/Kuala Batee Kodim 0110/Abdya, Sertu Aris Muslim, turun langsung membantu warga dalam proses pengecoran pagar salah satu insfratruktur di Desa Lama Tuha, Kecamatan Kuala Batee, Kabupaten Abdya, Selasa (11/3/2025).

Meskipun dalam kondisi berpuasa di bulan suci Ramadhan, Sertu Aris Muslim tetap semangat dalam membantu warga. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk dukungan dan motivasi bagi masyarakat agar selalu kompak dan gotong royong dalam berbagai kegiatan pembangunan di desa.

“Kami sebagai Babinsa memiliki tugas untuk selalu hadir di tengah masyarakat, membantu dalam berbagai kesulitan, serta memberikan motivasi agar tetap semangat dalam membangun desa,” ujar Sertu Aris Muslim.

Kegiatan ini sejalan dengan arahan Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayjen TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han), yang menginstruksikan seluruh jajaran Kodim untuk aktif berperan dalam membantu masyarakat di wilayah desa binaan masing-masing.

Dengan adanya kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan sosial dan pembangunan desa, diharapkan hubungan TNI dengan masyarakat semakin erat serta dapat menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan sejahtera.

Masyarakat Desa Lama Tuha pun mengapresiasi kepedulian Babinsa. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran TNI yang selalu siap mendukung dalam berbagai aspek kehidupan.

Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan Babinsa. Kehadiran mereka selalu memberi semangat bagi kami untuk terus maju,” ujar salah satu warga yang turut serta dalam kegiatan pengecoran.

Kegiatan seperti ini menjadi bukti nyata bahwa TNI, khususnya Babinsa, terus berkomitmen dalam membantu masyarakat, baik dalam aspek pembangunan maupun kesejahteraan sosial, demi terciptanya kemanunggalan TNI dan rakyat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *