Sambangi Pedagang Kecil, Babinsa Susoh Berikan Motivasi Berdagang

Abdya – Babinsa Koramil 04/Susoh Kodim 0110/Abdya Serda Samsul Akbar menyambangi pedagang yang jualan di pinggir jalan sambil membuat bakso bakar di Desa Padang Baru Kecamatan Susoh, Munggu (22/12/2024).

Menyambangi pedagang bakso bakar yang berjualan di pinggir jalan Babinsa Serda Samsul Akbar berbincang hangat dengan pedagang bakso bakar dan bertanya kepada pedagang tentang suasana jualan apakah kondusif setiap harinya, sebagai salah satu tugas pokok Babinsa yang harus memperhatikan pedagang kecil yang selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhan dan kelangsungan hidup sehari-hari Babinsa harus memberikan motivasi kepada pedagang.

“Dengan berjualan seperti ini Alhamdulilah lumayan karena yang namanya kita jualan terkadang banyak pembeli dan terkadang juga sepi pembeli tapi itu semua harus di syukuri karena masih di beri kesehatan untuk melakukan aktivitas pekerjaan yang memang sudah di jalani setiap hari,” ucap warga.

Dengan adanya dukungan dari Bapak Babinsa yang masih mau memperhatikan pedagang kecil seperti kami, kami sangat bersyukur mungkin dengan seringnya Bapak berkunjung ke kedai dan banyak membawa rekan-rekannya dagangan kami mungkin setiap hari akan laris karena termotivasi dengan ke hadiran Bapak Babinsa.

Dan kami pun banyak mengucapkan terima kasih kepada Bapak Babinsa yang masih mau peduli dan memberi perhatian lebih kepada kami selaku pedagang kecil dan ucapan terima kasih kami karena Bapak Babinsa selalu memberikan motivasi untuk selalu bersyukur dalam berdagang jangan putus asa karena rezeki Allah sudah mengaturnya dan setiap rezeki tidak akan tertukar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *